Perkuat Sinergitas Antar Instansi, PA Karangasem Kunjungi Kantor Pajak (KP2KP) Amlapura
Karangasem, 14Maret 2022,
Ketua Pengadilan Agama Karangasem, Ach. Zakiyuddin, S.H., M.H bersama dengan Bendahara, Humam Mujahidin Ar Rosyidi, S.I.P, melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Amlapura, Senin (14/3). Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk sinergitas Pengadilan Agama Karangasem dengan Kantor KP2KP Amlapura yang memiliki tugas dan fungsi dalam hal pendapatan negara atau perpajakan.
Dalam kegiatan tersebut,Ketua Pengadilan Agama Karangasem, Ach. Zakiyuddin, S,H., M.H menyampaikan ucapan terima kasih karena telah diterima dengan baik di Kantor KP2KP Amlapura. Beliau juga menyampaikan maksud dan tujuan silaturahmi yaitu untuk memperkenalkan diri sekaligus menjalin koordinasi yang baik dengan Kantor KP2KP Amlapura. Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa kunjungan tersebut sebagai bentuk transparansi dan tanggungjawab Aparatur Pengadilan Agama Karangasem dalam berkinerja khususnya dalam pelaporan SPT Tahunan.
Kegiatan silaturahmi tersebut juga disambut hangat oleh Kepala KP2KP Amlapura, Bapak Richardhus Patmodjo Hernugroho. Beliau juga menyampaikan apresiasi kepadaKetua Pengadilan Agama Karangasem karena ditengah kesibukannya bersedia mengunjungi Kantor KP2KP Amlapura. Beliau juga menambahkan bahwa KP2KP Amlapura sangat terbuka jika nantinya Pengadilan Agama Karangasem ingin berkoordinasi secara lebih intensif baik dalam acara formal maupun non formal. Bapak Richardhus juga berharap perlunya bantuan dan kerjasama Pengadilan Agama Karangasem baik terkait fungsi dan tugas pokok Kantor KP2KP Amlapura maupun kepentingan yang lainnya.
Di akhir kegiatan Ketua Pengadilan Agama Karangasem, Ach. Zakiyuddin, S.H., M.H berharap silaturahmi tersebutdapat dijadikan momentum dalam membangun sinergitas yang baik dengan Kantor KP2KP Amlapura untuk kepentingan sekarang maupun yang akan datang. (Hum).